Usaha, Do’a Milik Hasil

Derap langkah menuju harapan

Terpaan datang yang tak kunjung henti

Menangkis terjangan tanda bertahannya kekuatan

Itulah sebuah apresiasi diri sendiri berdasar hati

Sebuah hasil tak memandang cepat atau lambat

Karena hanya dapat menjadikan semua tergesa

Melainkan harus konsisten akan tekat dan niat

Mempurnakan hasil dari sebuah asa

Besarnya Usaha serta harapan yang tersirat

Berartinya makna tangan menadah yang kuat

Sebagai bentuk rasa sabar yang melekat

Hingga Tuhan dengan Ikhlas memberi rahmat.