Terbanglah garudaku…
Kepakkan sayap indahmu..
Bentangkan sayapmu ke seleruh penjuru negeri…
Lihatlah garudaku, pertiwi memuji kegagahanmu.
Terbanglah, garudaku..
Hibur pertiwi yang sakit, dengan kicauan merdumu….
Damaikan ibu pertiwi, dengan hangat pelukmu..
Sembuhkan pertiwimu, garudaku..
Mengangkasalah, garudaku!
Gapailah mimpi dan anganmu!
Terbanglah..
Tetaplah terbang,
Pertiwi mencintaimu.. garudaku..
Penulis: Asnalia Rokhmah – PAI/2
Tulisan ini bagian dari challenge terkait Hari Lahir Pancasila 1 Juni.