lpmalmizan.com – Zaenal Mustakim, Rektor IAIN Pekalongan melantik Perangkat Akademik periode 2021-2025. Perangkat Akademik yang dilantik yaitu Wakil Rektor (Warek), Dekan, Direktur Pascasarjana, dan Ketua Lembaga. Acara ini berlangsung di Auditorium, IAIN Pekalongan. (1/4)
Zaenal Mustakim mengatakan ini merupakan pelantikan pertama, untuk pelantikan kedua akan dilaksanakan pada pertengahan atau akhir April. “Pelantikan ini hanya Wakil Rektor, Dekan, Direktur dan Ketua Lembaga. Untuk yang lain nanti menyusul mungkin ya pertengahan april atau akhir april,” ujarnya.
Selain itu dia juga menyampaikan program kabinet kerja periode ini, rektor bukanlah superman. Akan tetapi program kabinet kerja ini harus super tim, dijalankan secara bersama-sama. Dalam mengambil semua kebijakan itu tidak hanya Rektor, tapi hasil dari komunikasi bersama. Hasil dari musyawarah bersama dengan pimpinan yang lain. Rektor itu hanya satu bagian yang memang menahkodai kapal besar.
Muhlisin, Warek tiga Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama menyampaikan akan berupaya bekerja sesuai dengan rencana strategis yang sudah disusun untuk mengembangkan kualitas dan kemampuan mahasiswa. Muhlisin juga menyampaikan Akan memperkuat Organisasi Ikatan Alumni Mahasiswa dengan tujuan untuk berkolaborasi dan membangun jaringan di dunia kerja.
Pada program kabinet kerja ini, dari segi akademik akan menekankan dalam kualitas pembelajaran. Hal itu jelaskan oleh Maghfur, Mantan Ketua LP2M yang sekarang menjadi Warek satu, Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga.
“Dari sisi kelembagaan dan dari sisi akademik tentunya di Warek satu ini lebih memayungi kebijakan-kebijakan untuk pengembangan sistem dan kultur akademika,” ujarnya.
Selain itu dirinya juga menyampaikan akan meningkatkan kualitas riset publikasi dan menambah fakultas umum di IAIN Pekalongan. “Kita mengikuti garis besar yang disampaikan oleh Rektor, dari sisi kelembagaan kita akan menjadi UIN. Nanti ada fakultas umum yang kita buka.” Jelas mantan Ketua LP2M tersebut.
Pelantikan ini juga disiarkan langsung melalui akun Youtube IAIN pekalongan. Adapun Perangkat Akademik yang dilantik pada periode ini sebagai berikut:
Dr. Maghfur, M. Ag – Warek I
Drs. Moh. Muslih, M. Pd., Ph. D – Warek II
Dr. H. Muhlisin, M. Ag – Warek III
Dr. H. Syaifuddin Zuhri, M.S.i – Kabiro AUK
Dr. H Ade Dedi Rohayana, M. Ag – Direktur Pascasarjana
Dr. H. M. Sugeng Solehuddin, M.Ag – Dekan FTIK
Dr. Hj. Shinta Dewi Rismawati, S.H, M. H – Dekan FEBI
Dr. H. Akhmad Jalaludin, M. A – Dekan FASYA
Dr. H. Sam’ani, M.Ag – Dekan FUAD
Dr. H. Imam Kanafi, M.Ag – Kepala LP2M
Dr. Tri Astutik Haryati, M.Ag – Kepala LPM
Reporter : Nazira Laela Nasta, Arif Sopan, Daniel Alif
Editor : Daniel Alif