IAIN Pekalongan, lpmalmizan.com – Tak hanya kampus yang naik status, rupanya Pascasarjana IAIN Pekalongan pun sudah mulai berbenah untuk perubahan akreditasi.
Direktur Pascasarjana IAIN Pekalongan, Makrom Kholil mengatakan kalau sekarang ini Pascasarjana IAIN Pekalongan tengah menunggu proses visitasi untuk sebagian di akreditasi. Sejauh ini, menurut Makrom, pihaknya telah mengupayakan untuk melengkapi berkas yang nantinya digunakan dalam proses akreditasi. Sebelumnya, Pascasarjana IAIN Pekalongan hanya mendapat akreditasi C. Nanti harapannya bisa berubah menjadi B.
Dengan perubahan akreditasi menjadi B. Makrom berharap nantinya bisa mendorong masyarakat berbondong-bondong kuliah di Pascasarjana IAIN Pekalongan. “Pascasarjana sekarang sedang menunggu proses visitasi untuk akreditasi baru. Persiapannya sudah lengkap, termasuk dokumen-dokumen yang dikirimkan ke BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi). Nah, nanti saat Tim Asesor datang semua sudah siap,” tutur Makrom saat disambangi kru lpmalmizan.com di kantornya.
Sebenarnya, terkait akreditasi, menurut Makrom masyarakat sering salah memahami. Makrom mengatakan kalau akreditasi C itu sudah baik, B itu memuaskan, dan A itu berarti Excellent. “Akreditasi A itu levelnya sudah internasional, sedangkan kalau B itu kelasnya nasional. Nah, kalau akreditasi C itu sudah baik setingkat lokal, atau bisa dibilang se-provinsi,” jelas Makrom.
Muhammad Arsyad