LPM Al-Mizan- Sore menjelang berbuka puasa pukul 16.30 WIB. Mahasiswa Pekalongan Raya Yogyakarta (red :Mahakarya) bersama gerakan pemuda Pekalongan dan sekitarnya sukses menyelenggarakan berbagi 5000 Nasi pada Minggu (18/6). Puluhan Pemuda dari berbagai organisasi yang tergabung sebagai volunter berbagi 5000 nasi ini turut menyukseskan kegiatan yang diinisiasi antara mahakarya dan Aliansi Notaris Indonesia. diantaranya yaitu, IMAPEKA, PMR SMA 1 Kedungwuni, PKPT IAIN Pekalongan, PR IPNU IPPNU Sapugarut dan Sragi, HMI cabang Pekalongan. Ada juga dari relawan-relawan dari Gereja GKI, GKPS dan tak luput juga masyarakat kota pekalongan.
Kegiatan ini terbagi di 5 sektor yang terbagi 10 titik pembagian yaitu sektor Kauman, Kraton, Ponolawen, Sorogenen dan Kedungwuni dengan titik pembagian Kauman, Grorolan, RS Kraton, Panjang, Jeruksari Banyurip, RS Khodijah, Pasar Banjarsari, Pasar Kedungwuni dan RSI Pekajangan. Sasaran dari kegiatan ini adalah pedagang kecil, keluarga pasien, pengendara di jalan serta kaum dhuafa. dan masyarakat terdampak rob di daerah Panjang dan Jeruksari.
Dalam kegiatan ini Mahakarya bekerja sama dengan Aliansi Notaris Indonesia. Selain itu, kegiatan ini di dukung oleh masyarakat Pekalongan dengan menghimpun donasi lewat kitabisa.com, serta beberapa donasi secara langsung baik individu maupun komunitas seperti gerakan sedekah anti riba dan pola pertolongan Allah. Ketua Mahakarya ke 5, Ma’aruf Al khadad memaparkan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk berbagi di bulan Ramadhan dan ini mereka lakukan perdana dengan jumlah yang banyak. “Acara yang berlangsung perdana ini diharapkan terus dilaksanakan tahun depan.” Imbuhya.
Mahakarya sendiri adalah Organisasi Mahasiswa Daerah yang berdiri sejak tahun 2010 yang digagas oleh 4 Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga. Pertama Deklarasi pada tanggal 4 desember 2010 di Jogjakarta. Awalnya dengan cara menempel memo di plat kendaraan Pekalongan. Tujuan mahakarya adalah untuk mewadahi teman-teman mahasiswa di Jogjakarta sebagai wadah silahturahmi dan aspirasi.
Penulis : M. Mucharom Syifa