Angkatan Celaka

Tuan, aku ingin bercerita

Tolong dengarkan

Aku adalah angkatan celaka

Yang diperankan oleh angkatan angkuh

Mengenyam pendidikan resmi tentang keadilan,

Serta ilmu dasar hukumdan alam

Aku saksikan zaman yang penuh kekalangkabutan

Hidup dengan waktu yang saling berkejaran

Aku dengarkan bualan para dewan

Bak anjing yang menggonggong bersahutan

Pernahkah kamu tuan,

menengok pada masa yang lalu?

Para manusia yang merangkak pada bumi biru

Dengan tatap yang tajam bagai saga?

Membawa senjata dan pelor terakhir bedilnya

Tanpa merasa gentar walau kematian yang dijemputnya

Pernahkah kamu tuan,

menengok pada masa yang lalu?

Manusia-manusia miskin yang sekarang menjadi sampah negeri

Bukankah mereka adalah jenis manusia dulu pelopor negeri ini?

Nyatanya,berubah dan terus berputar bumi pertiwi ini

Sungguh celaka angkatanku ini

Indonesia, Indonesia satu raga satu jiwa

Indonesia, Indonesia satu bangsa satu bahasa

Lagu kebanggaan kaum kita

Walau hanya bualan semata,

Sungguh kamilah angkatan celaka

Winda Luthfia