lpmalmizan – Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) ditutup pada Sabtu (22/5) dengan penyerahan medali dan piala kepada pemenang. Kegiatan ini diikuti oleh peserta lomba, Wakil Dekan III setiap fakultas, panitia, serta mahasiswa lainnya.
Kegiatan ini didahului dengan sambutan oleh Wakil Rektor (Warek) III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, dilanjutkan pembacaan pemenang oleh ketua pelaksana, dan penutupan oleh Rektor IAIN Pekalongan.
Pada sambutannya, Muhlisin selaku Warek III mengatakan, tujuan dari diadakannya Porseni untuk menggali bakat, minat dan juga potensi dari mahasiswa IAIN Pekalongan di bidang olahraga dan seni, serta agar mahasiswa terbiasa bertanding dan berkompetisi.
“Porseni ini juga mengajarkan kepada para mahasiswa untuk biasa bertanding dan berkompetisi. Nantinya mahasiswa-mahasiswa yang mendapatkan kategori juara akan dikirimkan oleh pihak kampus pada lomba Pesona di Bandung pada tanggal 18-23 Juli mendatang,” ujarnya.
Kemudian, pembacaan pemenang lomba oleh ketua pelaksana, Edy Zubaidi. Ia mengumumkan bahwa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) memperoleh 12 medali emas, 7 medali perak, dan 3 medali perunggu. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) memperoleh 11 medali emas, 16 medali perak, dan 9 medali perunggu. Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) mendapatkan 7 medali emas, 3 medali perak, dan 11 medali perunggu. Sedangkan Fakultas Syariah (FASYA) mendapatkan 6 medali emas, 10 medali perak, dan 10 medali perunggu.
Piala rektor diserahkan kepada fakultas dengan perolehan medali emas terbanyak, yaitu FEBI. Piala diserahkan secara langsung oleh Rektor IAIN Pekalongan, Zaenal Mustakim kepada Wakil Dekan FEBI, Achmad Tubagus Surur.
Setelah pembacaan pemenang dan penyerahan tropi, acara ditutup oleh Zaenal. Ia mengatakan kesenangannya atas pelaksanaan Porseni yang diikuti secara antusias oleh mahasiswa, “Saya sangat senang karena Porseni ini dilaksanakan dengan meriah dan antusias oleh para mahasiswa. Saya juga senang karena mahasiswa berlomba secara sportif meskipun lawan lombanya adalah teman satu institut sendiri,” tuturnya.
Salah satu pemenang lomba puitisasi terjemahan Al-Qur’an dan monolog, Dina Febriani juga menyatakan kebahagiaannya karena mendapat juara. “Alhamdulillah. Pastinya saya sangat senang dan bangga bisa mendapatkan juara,” ujarnya.
Penulis : Arjun Naja
Tim liputan: Dewi Luthfiyani dan Anisa Dwi Utami
Editor : Erna Hidayah
foto ne kok ga enek by sopo ne kie wkwkwk aku sek due file le kie