Kajen (28/1), lpmalmizan.com – Akibat banjir yang menggenang di wilayah Pekalongan Kota dan sekitarnya, Pelantikan Organisasi Mahasiswa (Ormawa) IAIN Pekalongan terpaksa dipindahkan ke kampus II IAIN Pekalongan tepatnya di ruang pertemuanFakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI). Acara pelantikan diikuti oleh segenap Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), Unit Kegiatan Khusus (UKK), Senat Mahasiswa (SEMA), dan Dewan Mahasiswa (DEMA).
“Dari UKM, UKK, SEMA, DEMA cukup berpartisipasi dalam acara ini. Karena kondisi yang tidak memungkinkan di kampus I, jadi tadi pagi Pak Wakil Rektor III mengintruksi untuk memindahkan tempat acara di gedung FEBI,” ungkap Lukman Hakim selaku Ketua DEMA periode 2019. Walaupun terkesan dadakan dan sedikit kurang maksimal karena ruangan tempat yang terbatas, dan tidak bisa menampung semua peserta pelantikan acara ini berlangsung dengan lancar hingga akhir.
M. Krisjayanto sebagai Ketua UKM Seni Musik El-Fata juga mengatakan bahwa untuk tahun ini acara lebih tertata daripada tahun kemarin. Ada hiburan juga dari El-Fata. Tahun sebelumnya hanya ada pelantikan, tapi sekarang cukup berbeda karena ada hiburan.
Tidak semua pengurus organisasi mahasiswa bisa hadir dalam pelantikan Ormawa kali ini. Walaupun sudah disosialisasikan oleh setiap ketua DEMA, SEMA dan UKM melalui grup WhatsApp, adanya kendala banjir, waktu dan perubahan tempat pelaksanaan yang sangat mendadak menjadi hambatan yang cukup mengganggu.
“Kami kan punya grup juga. Menginformasikannya lewat grup, soalnya kan rumahnya juga jauh-jauh. Bahkan ada yang di luar kota, kita informasikan tadi pagi. Ya, karena memang dadakan. Jadi, ya seadanya saja yang bisa hadir,” tambah Krisjayanto saat ditanyai.
Adapun Muslih selaku wakil rektor III dengan adanya pelantikan ini diharapkan jika kader-kader terpilih merupakan calon pemimpin masa depan memiliki karakter yang kuat, berjiwa leadership, mempunyai kecakapan problem solving, serta inovatif dan kreatif agar IAIN Pekalongan dapat bersaing dengan PTKIN maupun dengan Universitas lain.
Reporter: wnd/ftr/mlyt
Foto: Fitri dan Mulyati/ Magang 2018
Editor: uf/ysf